Friday 28 April 2017

Time

The clock window at Musee d'Orsay in #Paris adds to its claim as one of the world's most beautiful museums.
Dan malam ini aku disadarkan akan beberapa hal tentang waktu. Tidak ada yang bisa menerawang sampai sedetik kedepanpun akan terjadi apa.
Tidak tahu tepatnya kapan, aku merasakan musim "dingin" dalam hidup yang tidak menyenangkan, kekesalan, menyedihkan, disalah artikan dan mungkin bisa dikatakan "dibully" oleh beberapa orang yang ada disekitarku. Rasanya memang sangat tidak nyaman, berpura-pura tidak terjadi apa-apa, tapi aku merasakan perang batin. Mungkin dulu pernah bersama tapi sekarang.
Dan apapun itu aku tidak mau berubah seperti apa yang orang lain inginkan, apalagi orang itu bukan orang terdekat. Jujur terkadang aku bisa mencium sisi lain dari beberapa orang disekelilingku tapi aku tak sadar bahwa penolakanku bisa memicu response yang tidak baik *akupun tidak berharap kalian mengerti.
Seiring dengan berjalannya waktu mereka saling mempengaruhi dan mulai membentuk kubu. Aku sadar sesadar sadarnya dan 100% tidak mau jadi bagian kalian. Mungkin aku salah, mungkin juga tidak, mungkin kalian salah, mungkin juga tidak. Ya, semua punya perspektifnya masing-masing dan pastinya memposisikan diri di posisi yang benar. Tapi siapa yang bisa mengadili?
Mereka makan bersama, banyak melakukan hal bersama dan ujungnya terpencar kesegala arah, karena terjadi permasalahan, mungkin. Sedangkan aku semakin tersisihkan dan aku semakin tidak peduli, mencoba membuat kubu dan mendekatkan diri dengan komunitas yang membangun. Membuat diri sebaik mungkin dengan versi yang mungkin aku anggap "baik". 
Mereka menjilat, menganggap diri benar, mulai mempengaruhi, keluar dari perkumpulan dan akhirnya asik dengan dunia baru. Aku pikir semua sudah terjawab mana yang sebenarnya "Pengacau" semua bisa di jawab oleh waktu, keadaan dan situasi. Ya, dulu aku beranggapan hal baik tentang ini, tapi aku baru sadar manusia punya sisi yang lemah termasuk aku. Mungkin terjadi gejolak dan transisi. Aku pikir sekarang semua kembali berjalan lancar dan aku tau ini proses untuk berbagai pihak. Semoga ini adalah bilangan yang benar :)
Dan apapun yang terjadi, aku tidak pernah menginginkan waktu untuk diputar kembali atau ingin merasakan waktu yang manis. Karena aku yakin semua punya musimnya masing-masing.

No comments:

Post a Comment

Hot Spring